Langsung ke konten utama

Whatsapp For Web

Whatsapp, salah satu aplikasi chat yang berjalan di gadget. Aplikasi ini awalnya di design sebagai pengganti sms. Dimana pengguna yang telah menginstall aplikasi tersebut dapat bertukar pesan melalui media internet. Dengan memanfaatkan media internet ini, biaya yang di keluarkan akan lebih murah di bandingkan dengan sms. 

Seiring perkembangan jaman, whatsapp mulai mengembangkan aplikasi chat nya terintegrasi dengan whatsapp yang berjalan di browser. Atau dikenal dengan nama https://web.whatsapp.com/. Untuk saat ini, browser satu-satunya yang dapat menggunakan aplikasi Whatsapp For Web ini hanya browser google chrome. Bahkan chromium browser pun tidak mampu untuk menjalankan aplikasi tersebut. 

Untuk menggunakan Whatsapp For Web ini, tinggal buka url tersebut kemudian scan QR-Code yang ditampilkan di web dengan menggunakan whatsapp versi baru untuk masing-masing device. Untuk langkah scan nya, sudah ada di bagian bawah web nya. Seperti pada gambar dibawah ini:


Check Quota Internet 3 dengan mudah dan cepat:
Android app on Google Play


QR-Code yang di generate oleh whatsapp ini, dalam beberapa detik akan selalu berubah. Jika terlambat dalam proses scan, maka akan di gantikan dengan QR-Code yang baru. Langkahnya memang termasuk sangat mudah, karena user hanya membuka Whatsapp For Web, kemudian scan QR-Code yang ada di tampilan web tersebut dengan device yang terinstall whatsapp versi terakhir, kemudian tinggal menunggu. Jika proses scan berhasil, Whatsapp For Web, otomatis akan sign-in otomatis. Pengguna tinggal menunggu saja. Dan jika proses nya sudah selesai, akan muncul seperti pada tampilan dibawah ini:


Whatsapp on Web ini, memang tergolong boros dalam penggunaan paket data, dan salah satu syarat utama untuk menggunakan Whatsapp For Web. Device android harus terkoneksi dengan internet. Jika device android tersebut tidak terkoneksi dengan internet, maka pengiriman pesan web to whatsapp ini akan delay. Dan disitusnya memang disarankan menggunakan koneksi wifi, supaya proses pertukaran data bisa cepat dan mengurangi delay.

Dengan fitur baru ini, memang sangat memudahkan para pengguna setiap harinya selalu di belakang layar monitor atau laptop dan juga selalu online whatsapp. Karena untuk membalas pesan yang terkirim ke whatsapp, tidak perlu lagi buka-buka whatsapp yang ada di device. Tinggal buka browser nya, ketik, kirim selesai.


************Semoga bermanfaat************

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Fungsi lain tombol penerima panggilan di headset

Kegunaan tombol yang berada di headset utamanya adalah untuk menerima panggilan dan pause panggilan. Dan headset itu sendiri, kadang juga digunakan untuk mendengarkan music, digunakan bersama saat main game, supaya suara yang dikeluarkan oleh gadget tidak terlalu keras sehingga mengurangi beban gadget. Dengan mengurangi beban gadget, ada beberapa yang beranggapan kalau itu akan menghemat batere.

Apa itu index file seperti index.html, index.php kegunaannya dan bagaimana membuat custom nya

Index file adalah file yang berfungsi sebagai halaman utama atau tampilan pertama dari sebuah website. File ini memiliki nama default yang bervariasi, tergantung pada jenis server dan konfigurasinya, namun beberapa nama default yang umum digunakan adalah index.html, index.php, index.jsp, atau index.asp.

Membersihkan cache dan dalvik-cache menggunakan link2sd

Mungkin banyak yang menanyakan kenapa internalnya selalu berkurang free space nya. Padahal tidak menginstall applikasi baru. Hanya melakukan aktifitas normal. Dan sampai pada waktunya, internal memory low dan tidak bisa menambah aplikasi baru lagi.  Ada kemungkinan file cache dari sebuah aplikasi atau dalvik yang dibuat oleh OS android sudah  mulai membengkak. Sehingga perlu di bersihkan secara manual supaya tersedia penyimpanan kosong yang banyak. Sebelum mengetahui cara membersihkan cache dan dalvik cache, kita kupas sekilas apa itu cache dan dalvik cache. Cache adalah sebuah data file sementara yang di hasilkan oleh sebuah applikasi guna mempercepat pemrosesan dimasa yang akan datang (Cache Wikipedia) .  Dalvik-cache adalah ruang kosong sementara yang di pake oleh java virtual machine untuk menjalankan aplikasi android (Dalvik Wikipedia) .